Hotel Bintang 5 Artinya Apa?

28 June 2022

Tanggal Ditulis: 28 June 2022

Kira-kira, kamu tahu tidak, hotel bintang 5 artinya apa? Mungkin banyak dari kamu yang sudah sering mendengar istilah ini, tapi belum mampu untuk menjelaskannya secara pasti, ya.
Nah, pada artikel kali ini, kamu bisa menyimak pengertian hotel bintang 5, serta bedanya dari jenis-jenis penginapan lainnya. Lantas, apa sih perbedaan dari jenis hotel berbintang yang selama ini digunakan untuk pengklasifikasian?
Penasaran? Yuk, langsung saja kita simak informasi lengkap mengenai hotel bintang 5 artinya apa, serta syarat dan pembeda dari penginapan lainnya.

Hotel Bintang 5 Artinya Apa

Apa yang terlintas di kepalamu saat mendengar kalimat hotel bintang 5? Mungkin kamu akan langsung tertuju pada hotel mewah dengan berbagai fasilitas mutakhir dan modern di dalamnya, ya.
Di Indonesia, sistem bintang hotel diatur oleh Peraturan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia tentang standar usaha hotel. Pemberian bintang pada hotel ini, ditentukan dari sertifikat usaha hotel yang diberikan oleh Lembaga Sertifikasi Usaha (LSU) pariwisata yang telah memenuhi standar usaha hotel.
Lantas, bagaimana kriteria yang harus dimiliki hotel berbintang Berikut klasifikasi bintang hotel yang bisa kamu simak

Baca Juga: Tarif Karantina di Hotel Bintang 4 dan 5, Apa Saja Fasilitasnya

1. Hotel Bintang 1

Hotel bintang 1 biasanya dikelola langsung oleh pemilik dan berukuran relatif kecil. Hotel ini memiliki fasilitas standar dengan jumlah kamar minimal 15 dan dilengkapi kamar mandi dalam.
Hotel ini biasanya berada di lokasi yang memiliki akses mudah dengan transportasi umum, serta harga relatif murah. Selain itu, luas kamar minimalnya adalah 20 meter persegi.

2. Hotel Bintang 2

Hotel bintang 2 biasanya berlokasi di lingkungan yang aman, bersih, tenang, dan jauh dari hiruk pikuk. Hotel jenis ini diharuskan memiliki fasilitas kamar suite minimal 1 dengan luas 44 meter persegi.
Fasilitas kamar mandi, AC, TV, dan telepon juga ada di setiap kamar. Hotel bintang dua juga harus memiliki lobi, sarana olahraga, rekreasi dan bar.

3. Hotel Bintang 3

Hotel bintang 3 memiliki fasilitas yang tidak jauh berbeda dari hotel bintang 2. Namun bedanya, hotel jenis ini memiliki bangunan yang cukup luas dan besar, serta dekat dengan pusat hiburan, tempat belanja, hingga wisata.
Hotel bintang 3 memiliki kamar standar paling tidak sejumlah 30, dengan luas minimal 24 meter persegi. Selain itu, juga memiliki kamar suite setidaknya 2, dengan luas minimal 48 meter persegi.
Bangunan hotel dilengkapi fasilitas olahraga, rekreasi, restoran dan bar, menyediakan Concierge Staf, serta valet parking.

4. Hotel Bintang 4

Hotel bintang 4 memiliki fasilitas yang lebih mewah, dengan kamar standar minimal berjumlah 50 dan 3 kamar suite. Hotel ini juga memiliki bangunan yang luas dan besar, serta dekat dengan pusat hiburan, kuliner, belanja, dan wisata.
Selain itu, hotel bintang 4 juga harus memiliki toilet umum, fasilitas gym, dan kolam renang.

5. Hotel Bintang 5

Nah, ini yang menjadi topik utama dalam artikel kali ini. Seperti bayangan banyak orang, hotel bintang 5 sudah pasti memiliki fasilitas mutakhir, mewah, dan nomor satu. 
Di hotel bintang 5, tamu akan merasa jadi raja karena fasilitas yang dimilikinya. Setiap tamu yang datang akan diberi welcome drink dan dilayani dengan ramah serta multibahasa. 
Hotel bintang 5 harus memiliki setidaknya 1000 kamar standar (luas minimal 26 meter persegi), dan 4 kamar suite (luas minimal 52 meter persegi), juga kamar mandi yang dilengkapi dengan air panas atau dingin.
Bangunan hotel dilengkapi lobby dengan luas minimum 100 meter persegi, fasilitas olahraga, rekreasi, restoran, rest area, toilet umum, bar, serta menyediakan concierge staf dan room service 24 jam.
Itu dia ulasan singkat mengenai pengertian hotel bintang 5, lengkap dengan perbedaan dan klasifikasi hotel berbintang. Kalau kamu, sudah pernah mencoba menginap di jenis hotel ini belum?

Sumber: www.kumparan.com